2 Metode Sederhana Untuk Melawan Kesepian Dalam Diri Kamu

Foto oleh Stefan Stefancik dari Pexels

Kebanyakan dari kita pernah mengalami yang nama nya kesepian dalam kehidupan kita, kehidupan ini terkadang tidak seusai dengan apa yang kita bayangkan. Mungkin suatu hal yang terjadi dalam kehidupan kita ini tidak sesuai ekspetasi yang kita pikirkan untuk kehidupan kita. Manusia terlahir sebagai mahluk sosial yang membutuhkan kehadiran orang lain dalam kehidupan nya, tapi terkadang karena kesibukan sehari-hari membuat kita melupakan interaksi dengan orang di lingkungan kehidupan kita. 

Interaksi dalam kehidupan ini sangat dibutuhkan oleh manusia, agar dia mendapatkan feedback dalam keseharian nya itu. Apakah kamu pernah merasakan kesendirian dalam kehidupan kamu?. Tahun terakhir ini mungkin tahun yang sangat sulit bagi beberapa orang, mereka harus melakukan semua aktivitas nya dari dalam rumah, karena kondisi yang tidak membuat tidak bisa melakukan interaksi dengan orang lain.

Seorang Profesor Psikologi dari Universitas Brigham Young, Jualianne Holt-Lunstad mengatakan bahwa terhubung dengan orang lain secara sosial dianggap sebagai kebutuhan fundamental dari manusia itu, hal itu penting bagi kesejahteraan dan kelangsungan hidup mereka. 

Penelitian yang  dilakukan oleh Holt-Lunstad melihat data dari lebih 200 penelitian. Dalam satu penelitian, dia  dan rekannya dalam penelitian tersebut mengamati 148 studi yang mewakili lebih dari 300.000 peserta dan menemukan bahwa hubungan sosial lebih besar dikaitkan dengan penurunan resiko  kematian dini sebesar 50 persen. Dalam analisis yang kedua yang dilakukan mereka, mereka melibatkan 70 studi yang memiliki lebih dari 3,4 juta, para peneliti menemukan bahwa isolasi sosial, kesepian, atau sendiri memiliki pengaruh yang signifikan terhadap risiko kematian dini yang setara atau lebih dari faktor resiko lain seperti obesitas.

Kehidupan sosial sangat penting dalam kehidupan yang dia miliki, rasa kesepian bisa berdampak buruk bagi beberapa aspek dalam kehidupan manusia itu sendiri. 2 metode sederhana ini bisa kamu lakukan dalam menghilangkan rasa kesiapan yang kamu alami dalam kehidupan kamu. 

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels

Meditasi Dapat Mengurangi Efek Dari Kesepian

Melakukan meditasi telah terbukti sangat membantu mengurangi stres dan akan meningkatkan kualitas dari pekerjaan kita. Para peneliti dari University of California, Los Angeles  menemukan bahwa program meditasi delapan minggu dapat menguranggi kesepian pada seorang dewasa yang lebih tua. Program mindfulness-bassed stress reduction (MBSR), bagaimana sebuah program yang mengajarkan pikiran untuk memperhatikan masa kini, tidak hanya fokus pada masa lalu atau masa yang akan datang dalam kehidupan. Hal ini juga merubah gen dan protein penanda peradangan pada seseorang. 

Penelitian yang dilakukan ini melibatkan sekitar 40 orang dewasa yang berusia antara 55 dan 85 tahun yang secara acak dimasukkan ke dalam kelompok meditasi kesadaran atau kelompok kontrol yang tidak bermeditasi. Meditator memberikan pertemuan sekitar dua jam dalam satu minggu nya untuk mereka mempelajari teknik perhatian, berlatih meditasi kesadaran selama 30 menit setiap harinya di rumah, dan menghadiri retret satu hari.

Foto oleh Helena Lopes dari Pexels

Bermain Dengan Anjing

Orang yang merasakan efek dari kesepian dalam kehidupan mereka, mereka sebaiknya mencari anjing untuk mereka peluk. Menurut penelitian yang diterbitkan dalam journal of Creatuvuty in Mental Healt. Para peneliti ini memberikan terapi dengan bantuan hewan di bawah pengawasan seorang praktisi  kesehatan mental bersertifikat kepada 55 mahasiswa dalam sebuah kelompok. Gejala kecemasan dan kesepian dilaporkan sendiri oleh para mahasiswa turun sebanyak 60 persen setiap terapi bantuan dengan hewan. Terapi pada hewan ini bisa berupa, mereka membelai hewan, memeluk, memberi makan, membersihkan, menggambar, memotret, duduk dekat, dan bermain tangkap dengan hewan. Hal ini dilakukan dalam rentang waktu hingga 2 jam. 84 persen mahasiswa mengatakan interaksi dengan anjing adalah bagian penting dalam program yang mereka lakukan tersebut. 

Sumber: https://www.inverse.com/mind-body/how-to-fight-loneliness-psychology

Reactions

Posting Komentar

0 Komentar